PROGRAM STUDI PG-PAUD

Universitas Negeri Medan (UNIMED) merupakan satuan pendidikan penyelenggara pendidikan tinggi, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat yang berfungsi memberikan pelayanan yang adil dan bermutu kepada peserta didik dan mempersiapkan peserta didik yang memiliki kemampuan akademik dan profesional untuk menerapkan pengetahuan, teknologi dan kesenian melalui proses pembelajaran dalam bidang pendidikan dan non kependidikan.

Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD) Fakultas Ilmu Pendidikan UNIMED menjadi unsur pelaksana akademik UNIMED yang melaksanakan tugas pokok dan fungsi UNIMED sebagai penyelenggara pendidikan tinggi melalui proses pembelajaran pada bidang anak usia dini.

Profil Lulusan

Lulusan program studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini berhak untuk mendapatkan gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd.). Lulusan memiliki peluang kerja yang disesuaikan dengan keahlian yang dimiliki di bidang Pendidikan Anak Usia Dini. Secara umum profil lulusan Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan sebagai berikut:

PL1. Pendidik PAUD: Pendidik, pembelajaran kreatif dan inovatif, mampu menggunakan teknologi informasi untuk mengikuti perkembangan ilmu PAUD dan pengembangan pembelajaran berbasis proyek, seperti: Guru TK, Guru RA, dan Guru KB.
PL2. Pengelola PAUD: Pengelola Lembaga/satuan Pendidikan Anak Usia Dini.
PL3. Tenaga Kependidikan PAUD: Tenaga Administrasi di satuan PAUD.
PL4. Pengembang Program PAUD: Seorang pakar/praktisi konsultan yang bergerak di bidang PAUD.

Kontak PG PAUD UNIMED
Gedung 72 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan
Jalan Willem Iskandar/ Pasar V Kota Medan 20221 Sumatera Utara
Telepon: 061-6613365
Fax: 061-6614002

Email: pg_paud@unimed.ac.id
Jam Operasional: 08.00-16.00 WIB

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)

Perumusan kemampuan lulusan mencakup empat unsur untuk menjadikannya sebagai capaian pembelajaran lulusan, yakni unsur sikap, pengetahuan, keterampilan umum, dan keterampilan khusus seperti yang dinyatakan dalam SN DIKTI. Penentuan sejumlah kemampuan wajib merujuk kepada jenjang kualifikasi KKNI, terutama yang berkaitan dengan unsur kemampuan kerja dan penguasaan pengetahuan. Sedangkan sikap dan keterampilan umum dapat mengacu sepenuhnya pada (dikaji kesesuaian dengan) rumusan yang telah ditetapkan dalam SN DIKTI.

S1. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;
S2. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama,moral, dan etika;
S3. Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila;
S4. Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa;
S5. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain;
S6. Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;
S7. Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;
S8. Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;
S9. Menunjukkan sikap bertanggung jawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri; dan
S10. Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan.
S11. Mewujudkan karakter “iman, cerdas, mandiri, jujur, peduli dan tangguh” dalam perilaku keseharian.
S12. Mempunyai ketulusan, komitmen, kesungguhan hati untuk mengembangkan sikap, nilai dan kemampuan peserta didik

KU1. Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis,inovatif, bermutu, dan terukur dalam melakukan pekerjaan yang spesifik di bidang PAUD serta sesuai dengan standar kompetensi kerja bidang yang bersangkutan;
KU2. Mampu menunjukkan kinerja sebagai pendidik PAUD yang mandiri, bermutu, dan terukur;
KU3. Mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora sesuai dengan keilmuan PAUD berdasarkan kaidah, tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi, gagasan, desain atau berpikir kritis.
KU4. Mampu menyusun deskripsi saintifik hasil kajian tersebut di atas dalam bentuk skripsi atau laporan tugas akhir, dan mengunggahnya dalam laman perguruan tinggi;
KU5. Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang PAUD berdasarkan hasil analisis informasi dan data;
KU6. Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya;
KU7. Mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi, evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaannya;
KU8. Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada dibawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran secara mandiri; dan
KU9. Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi.

KK1. Mampu menyusun perangkat pembelajaran melalui kegiatan bermain sesuai dengan perkembangan anak, pengetahuan dan teknologi berbasis budaya.
KK2. Mampu menganalisis, mengkonstruksi, memodifikasi, dan menciptakan media pembelajaran maupun Alat Permainan Edukatif sesuai dengan prinsip pembelajaran dan tahapan perkembangan anak usia dini.
KK3. Mampu mengeksplorasi dan mengekspresikan diri secara kreatif serta berimajinasi dengan gerakan, musik, drama, seni rupa berbasis budaya.
KK4. Mampu melakukan inovasi dan implementasi kurikulum di lembaga PAUD.
KK5. emiliki kecakapan untuk menentukan berbagai alternatif pemecahan masalah anak usia dini secara mandiri atau kelompok dalam pengambilan keputusan yang tepat.
KK6. Mampu menganalisis, melaksanakan dan melakukan inovasi pembelajaran pada bidang PAUD.
KK7. Mampu melakukan pengelolaan kelas dan lingkungan pembelajaran yang kondusif.
KK8. Mampu mengembangkan keprofesionalan secara berkelanjutan melalui tindakan reflektif.
KK9. Mampu melakukan komunikasi yang efektif dengan anak, teman sejawat, orang tua, masyarakat, instansi terkait lainnya
KK10. Memiliki kemampuan untuk menggunakan teknologi informasi dan komunikasi sesuai dengan nilai-nilai karakter budaya bangsa.
KK11. Memiliki kemampuan pengelolaan lembaga PAUD
KK12. Memiliki kecakapan dalam kewirausahaan di bidang PAUD

P1. Menguasai landasan religius, filosofis, yuridis, antropologis, psikologis, sosiologis dan pedagogik PAUD.
P2. Menguasai perkembangan dan belajar anak usia dini.
P3. Menguasai konsep hidup sehat, prinsip-prinsip dan pola asuh untuk mengoptimalkan perkembangan anak usia dini.
P4. Menguasai teori belajar dan pembelajaran PAUD serta pendekatan-pendekatan yang dapat mengoptimalkan potensi perkembangan anak usia dini.
P5. Menguasai pembelajaran anak usia berbasis teknologi.
P6. Menguasai kurikulum PAUD.
P7. Menguasai asesmen perkembangan anak usia dini dan evaluasi program pembelajaran di lembaga PAUD.
P8. Menguasai konsep pengembangan profesionalisme
P9. Menguasai pengelolaan dalam penyelenggaraan PAUD.
P10.Menguasai konsep dan prinsip berkomunikasi pada anak, orang tua dan rekan sejawat.
P11. Menguasai bidang seni berbasis budaya yang dapat diimplementasikan dalam pendidikan anak usia dini.
P12. Menguasai konsep kewirausahaan bidang pendidikan anak usia dini.
P13. Menguasai konsep metodologi penelitian dalam pengembangan keilmuan PAUD.

Kurikulum

Kurikulum Program Studi PG-PAUD dirancang untuk dapat diselesaikan selama 8 semester (4 tahun).

SEMESTER 1
Keterampilan Penerapan Konsep Dasar PAUD
Perkembangan Peserta Didik
Dasar-Dasar Bimbingan Konseling
Ilmu Pendidikan Anak
Kepemimpinan
Psikologi Umum
Konsep Dasar Pendidikan Luar Sekolah
Filsafat Pendidikan
Konsep Dasar Pendidikan di SD
Bahasa Inggris untuk Anak Usia Dini

SEMESTER 2
Profesi Kependidikan
Pendekatan dan Strategi Pembelajaran
Pembelajaran Matematika AUD
Pengembangan Nilai Agama dan Moral AUD
Pembelajaran Sains AUD
Pembelajaran dan Pengembangan Bahasa AUD
Psikologi Pendidikan
Psikologi Perkembangan Anak
Neurosains untuk Anak

SEMESTER 3
Bermain untuk AUD Berbasis Budaya
Pengembangan Kurikulum PAUD
Media dan Sumber Belajar AUD
Pendidikan Kewarganegaraan
Musik untuk AUD Berbasis Budaya
Pendidikan Agama
Pendidikan Jasmani AUD
Ilmu Pendidikan
Metodologi Pengembangan Kreativitas AUD

SEMESTER 4
Pengenalan Lapangan Persekolahan 1
Pendidikan Bahasa Indonesia
Pendidikan Pancasila
Asesmen Perkembangan AUD
Antropobiologi
Metodologi Pengembangan Sosial Emosional AUD
Metodologi Pengembangan Motorik AUD
Metodologi Pengembangan Kognitif AUD
Komunikasi Efektif dalam Pendidikan

SEMESTER 5
Evaluasi Program
Pendidikan Inklusi (Pilihan)
Anak Berkebutuhan Khusus (Pilihan)
Statistika
Literasi Digital (Pilihan)
Teknologi Informasi dan Komunikasi AUD (Pilihan)
Perencanaan Pembelajaran
Gerak dan Tari
Gizi dan Kesehatan AUD (Pilihan)
Deteksi Tumbuh Kembang Anak (Pilihan)

SEMESTER 6
Pendidikan Keluarga (Pilihan)
Perawatan Anak (Pilihan)
Metodologi Penelitian
Microteaching
Manajemen dan Diklat PAUD
Seminar PAUD
Seni Rupa AUD (Pilihan)
Seni Drama (Piihan)

SEMESTER 7
Kuliah Kerja Nyata
Edutaintment
Kewirausahaan (Pilihan)
Literasi Keuangan (Pilihan)
Pengenalan Lapangan Persekolahan

SEMESTER 8
Skripsi